Museum Angkut Malang

Jawa Timur Museum Angkut 007

Satu lagi yang unik dari kota Malang. Selain terkenal dengan kota Batu yang dingin serta buah apel yang khas dari kota ini, satu lagi yaitu Museum Angkut. Apa itu museum angkut? Museum Angkut atau lebih lengkapnya bernama museum angkut plus movie star studio merupakan bagian dari Jawa Timur Park Group. Letaknya di Jl. Terusan Sultan Agung Atas no. 2 Kota Wisata Batu Jawa Timur.

Museum Angkut Malang memiliki luas 3,8 hektare ini menyimpan 300 koleksi berbagai jenis model transportasi. Mulai dari yang sangat kuno hingga yang kekinian ada semua disini.

museum angkut malang

“Helikopter sampai duplikat gerobak yang ditarik sapi, juga motor dan mobil kuno, ada di sini,” kata Titik S. Ariyanto, Operational Manager MA.

Museum Angkut menyimpan banyak koleksi untuk di pamerkan, berupa alat –alat transportasi kuno sampai yang paling modern, mulai dari becak, andong, sepeda onthel, sepeda motor, mobil dari bermacam merk seperti Lincoln, Ford, Chevrolet, Morris, Buick Series bahkan Hummer, ada juga miniatur kapal, helicopter, bahkan pesawat yang nangkring di atas gedung Museum Angkut. Semua jenis alat trasportasi tersebut di pajang rapi di berbagai zona dan di setting untuk dibuat seperti aslinya.

Untuk mencapai lokasi ini sangat mudah, karena akses transportasi kemana-mana sangat mudah. Mudah banget pokoknya.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *